Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2022

Random Tools

Gambar
Random tools preview by Extension Warehouse Seperti nama plugin ini, random tools mampu untuk melakukan beberapa secara random atau acak. Mulai dari meletakkan obyek, memutar, skala, extrude (push/pull) dan texture bisa di buat secara acak dengan plugin ini. Fungsi acak ini biasanya dibutuhkan pada pekerjaan yang membutuhkan obyek yang tidak beraturan seperti meletakkan pohon dan batu ketika membuat landscape. Atau mengulang texture pada arsitektur secara acak seihngga terlihat lebih alami dan nyata. Secara lengkap, fitur yang dimiliki oleh Random tools adalah: Push/Pull face secara acak Meletakkan vertex secara acak Meletakkan komponen pada face secara acak Meletakkan komponen pada garis secara acak Meletakkan komponen hanya pada vertex Melakukan skala, memutar dan meletakkan obyek secara acak Memilih obyek secara acak Menghapus obyek secara acak Meletakkan texture secara acak Random tools membutuhkan setidaknya sketchup versi 2013 dan kamu bisa download random tools melalui link beri...

Drop Zone

Gambar
    Drop zone image by extension warehouse   Masih mengulas tool untuk menginstall plugin pada sketchup.Kali ini kita akan mengulas Drop Zone. Seperti pada Eneroth RBZ Installer , Drop zone memiliki kemampuan untuk bisa menginstall plugin dengan cara drag and drop. Kelebihan dari plugin ini adalah, bis adipasang di versi sketchup yang jauh lebih rendah. Drop zone memperbolehkan kamu untuk bisa di pasang pada sketchup versi 8 keatas. Prosesnya hampir sama, kita tinggal drag dan drop (seret dan letakkan) file plugin ke dalam area kerja sketchup. Setelah itu kita akan di berikan jendela konfirmasi untuk install plugin atau tidak. Untuk bisa menggunakan plugin ini, kamu terlebih dahulu harus download dan menginstall plugin TT_Lib2 versi 2.7.0. Plugin ini memiliki librari yang dibutuhkan oleh Drop Zone untuk mengeksekusi file plugin. File plugin yang bisa di install dengan Drop Zone adalah file ZIP, RB, RBS dan RBZ. Untuk downloa Drop Zone, kamu bisa mengunjungi link berikut: ...

Architextures

Gambar
  Architextures preview from Extension Warehouse  Sekilas memang mirip dan salah eja bia dibanding dengan Architechture. Tapi memang Architextures adalah nama dari plugin ini. Plugin ini sepertinya sangat cocok bagi kamu yang berkecimpung di dunia desain terutama di Arsitektur dan atau Interior. Architextures ini adalah plugin yang bisa kamu gunakan untuk membuat texture tanpa sambungan. Selain texture disediakan juga menu untuk membuat bump map dan hatch. Jika kamu tidak memiliki texture, plugin ini bisa mengambil texture secara online dari architextures.org. Namun sayangnya lisensi dari texture ini hanya untuk pendidikan dan personal. Sedangkan untuk profesional diberikan pilihan untuk Dalam penggunaannya, material akan di import secara langsung, kemudian diaplikasikan kedalam obyek desain tanpa harus mendownloadnya. jika sudah cocok, barulah material bisa di download dan di olah secara manual. Untuk material yang sudah di aplikasikan ke dalam obyek dengan sumber selain arch...

Plugin Loader dan installer

Gambar
  Ruby/Extension Loader from Extension Warehouse  Seperti bukan untuk install plugin. Ya, plugin ini memang tidak menginstallkan plugin di sketchup untuk anda. Plugin ini hanya meload plugin untuk bisa digunakan di sketchup. Tapi bila kamu ingin menginstall plugin, diberikan pula pilihan untuk menginstall plugin. Dengan hanya meload plugin, sketchup akan di load lebih cepat bila dibanding dengan menginstall plugin. Hal ini karena antrian proses loading berkurang bila dibanding dengan adanya tambahan plugin. Untuk membuat folder dikenali oleh plugin, kamu harus membuat struktur folder persis seperti struktur folder di sketchup plugin. Beberapa fitur dari plugin ini adalah: Membuat sketchup load lebih cepat karena berkurangnya daftar loading Terdapat opsi untuk load 1 plugin dari banyaknya plugin pada folder plugin Bila ingin load semua yang ada di folder, di sediakan pula untnuk load semua file dalam folder. Mampu install file plugin berupa Zip atau RBZ Mengatur plugin yang sud...

Simple Plugin Installer

Gambar
  Simple Plugin Installer from Extension Warehouse  Bagi kamu yang menggunakan sketchup versi 2018 kebawah dan ingin menginstall plugin sketchup dengan mudah. Simple Plugin Installer bisa kamu gunakan untuk membantu dalam proses Install. Dengan plugin ini kamu tidak perlu untuk membuka menu Window --> Preferences. Namun bagi kamu yang menggunakan Sketchup versi 2019 keatas, kamu bisa menggunakan Eneroth Plugin Installer dengan cara yang lebih mudah lagi. Hanya tinggal drag and drop dan proses instalasi tidak akan makan waktu yang lama. Kembali lagi ke Simple Plugin Installer. Dengan plugin ini kamu hanya tinggal hover menu Plugins --> Install --> Pilih tipe file Plugin. Hal ini karena ada beberapa tipe file dari plugin sketchup, yaitu ZIP, RBZ dan RB. Plugin in ini bisa kamu dapatkan melalui link berikut: Extension Warehouse Sketchucation

Eneroth RBZ Installer

Gambar
  Eneroth rbz installer process by Eneroth on Extension warehouse Sebelum bisa menggunakan plugin di sketchup setelah berhasil download. Kita harus menginstall plugin tersebut untuk bisa diload oleh sketchup. Ada beberapa cara dan tool untuk memudahkan kita dalam menginstall plugin-plugin tersebut. Salah satunya adalah Eneroth RBZ Installer. Untuk rbz installer versi ini, kamu tinggal drag and drop (seret dan letakkan) file rbz (plugin) yang sudah kita download kedalam area kerja sketchup. Hal ini tentu lebih mudah tanpa harus membuka atau mengakses melalui menu bar. Setelah kamu menyeret file plugin kedalam area kerja sketchup. Maka akan ada pertanyaan pilihan apakah kita akan menginstall plugin tersebut atau tidak. Jika benar kita ingin menginstall maka pilih "Yes" dan bila tidak ingin menginstall maka pilih "No" . Pilihan seperti ini tentu saja sangat penting, selain untuk mengetahui aktivitas juga membuat komputer lebih aman. Bayangkan kalau tidak ada notifikas...